whatsapp chat

Solusi-solusi KONE memungkinkan pergerakan orang yang lancar di Menara Hainan, Tiongkok

Press Release Published 03/21/2013

KONE Corporation, siaran pers, 21 Maret 2013
KONE telah memenangkan sebuah tender untuk menyediakan 31 elevator dan empat eskalator KONE TravelMaster® 110 untuk dipasang di Menara Hainan, sebuah proyek bangunan landmark di kota Haikou, provinsi Hainan, Tiongkok Selatan. Tender ini mencakup 28 elevator KONE MiniSpace(TM) dan tiga elevator KONE MonoSpace®.

Elevator-elevator KONE MiniSpace memiliki kapasitas beban angkut maksimal sebesar 1.600 kg dan akan melaju dengan kecepatan maksimal enam meter per detik. KONE juga akan menyediakan sistem pengawasan peralatan jarak jauh KONE E-Link miliknya untuk proyek tersebut.

Selain dari gedung utama dengan 45 lantai yang berdiri dengan tinggi hampir 200 meter, proyek ini terdiri dari sebuah gedung tambahan 17 tingkat dengan tinggi 80 meter, dan sebuah podium dengan tinggi yang lebih rendah. Gedung perkantoran komersil ini, yang juga memiliki pertokoan dan restoran, diperkirakan akan selesai pada akhir tahun 2013 dan secara resmi akan dibuka untuk umum pada akhir tahun 2014.

"Kami senang bahwa solusi-solusi People Flow® kami dipilih untuk membantu orang bergerak dengan lancar dan tanpa penundaan yang tidak perlu di dalam Hainan Tower. Peralatan analisa arus lalu-lintas kami membantu kami bekerja dengan klien untuk memberikan solusi terbaik untuk proyek ini," kata William B. Johnson, Executive Vice President untuk KONE di Tiongkok Raya.

Proyek ini dikontrak oleh Beijing Construction Engineering Group Co., Ltd. dan arsitek dari gedung ini adalah Zhongxu Planning & Architecture Design Co., Ltd.

KONE membukukan tender ini pada kuartal terakhir tahun 2012.

Untuk informasi lebih lanjut silahkan hubungi:
Anne Korkiakoski, EVP, Marketing & Komunikasi, KONE Corporation, tel. +358 204 75 4775

Siaran pers sebelumnya mengenai tender-tender KONE untuk gedung-gedung serbaguna tersedia di www.kone.com/press termasuk:

13 Maret 2013 KONE akan melengkapi proyek peremajaan Kuntsevo Center di Moskow
12 Maret 2013 KONE memenangkan tender untuk gedung pencakar langit di Chongqing, Tiongkok
2 November 2012 KONE akan menyediakan solusi-solusi People Flow untuk Suzhou Modern Media Plaza

Tentang KONE
KONE adalah salah satu pemimpin global dalam industri elevator dan eskalator. Kami telah berkomitmen untuk memahami kebutuhan konsumen kami selama 100 tahun terakhir, menyediakan elevator, eskalator, dan pintu gedung otomatis dan juga solusi inovatif untuk modernisasi dan maintenance yang terdepan dalam industri ini. Tujuan KONE adalah untuk menawarkan pengalaman People Flow® yang terbaik dengan mengembangkan dan memberikan solusi yang memungkinkan orang untuk bergerak dengan lancar, aman, nyaman, dan tanpa menunggu di gedung-gedung dalam lingkungan urbanisasi. Dalam tahun 2012, KONE memiliki penjualan bersih tahunan sebesar EUR 6,3 miliar dan memiliki sekitar 40.000 karyawan. Saham kelas B KONE terdaftar di NASDAQ OMX Helsinki Ltd di Finlandia.

www.kone.com

Bagikan halaman ini

WELCOME TO KONE!

Are you interested in KONE as a corporate business or a career opportunity?

Corporate site

Would you like to find out more about the solutions available in your area, including the local contact information, on your respective KONE website?

Your suggested website is

We couldn't determine a local website for you

Go to your suggested website